Saat ini, sudah banyak orang yang mulai melakukan usaha budi daya ikan. Para pembudidaya biasanya menggunakan terpal sebagai kolam, hal ini karena terpal dikenal lebih praktis dan memiliki harga yang lebih murah dibandingkan dengan membuat kolam beton.
Namun, kolam terpal sebenarnya tidaklah terlalu efektif untuk melakukan budi daya ikan. Pasalnya, kolam terpal masih memiliki beberapa kelemahan dan hal tersebut dapat membuat keuntungan yang didapat tidaklah maksimal.
Sumber: indiamart.com
Dewasa ini, kepopuleran terpal mulai dikalahkan oleh geomembrane. Hal tersebut terjadi karena geomembrane dipercaya memiliki kualitas yang lebih baik dibandingkan dengan terpal.
Berikut ini kelemahan terpal yang dijamin akan membuat anda beralih untuk menggunakan geomembrane.
1. Rawan Bocor
Untuk menggunakan terpal sebagai bahan pembuatan kolam, anda dituntut untuk mempersiapkan lahan dengan permukaan yang benar-benar datar. Karena, jika ada sedikit sudut-sudut lancip akan membuat kolam terpal cepat bocor.
Kelemahan terpal ini ternyata tidak berlaku untuk geomembrane, karena geomembrane terbuat dari bahan HDPE (High Density Polyethylene) yang mampu menahan tusukan dari tanah dengan sudut yang lancip, sehingga anda tidak perlu khawatir akan mengalami kebocoran.
2. Mudah Lapuk
Para pengusaha budi daya ikan dengan kolam terpal tentu mengetahui bahwa terpal gampang mengalami pelapukan, terutama jika sering terkena air hujan. Akibatnya, kolam terpal akan lebih cepat rusak sebelum waktunya.
Sayangnya, guyuran hujan bukanlah tantangan bagi geomembrane. Karena bahan HDPE juga dikenal dengan ketahanannya dengan air. Sehingga masalah pelapukan dapat teratasi dengan mudah. Tidak hanya air hujan, air limbah dengan konsentrasi asam juga bisa ditangani dengan geomembrane.
3. Tidak Awet
Usia rata-rata kolam terpal maksimal hanya mencapai 2 tahun. Memang terdengar memiliki ketahanan yang cukup lama, tapi jika dibandingkan dengan geomembrane hal tersebut tidak ada apa-apanya.
Geomembrane HDPE dikenal memiliki ketahanan hingga 10 tahun penggunaan atau sekitar 5 kali lipat dari terpal. Sehingga, anda bisa lebih menghemat biaya pergantian kolam selama hampir 5 kali penggunaan.
Baca Juga:
Hubungi Sales Representative kami.
HP: 0823 6063 6356 / 0823 8382 6661
Medan: Jl. Sutomo No. 560, Medan, Sumatera Utara, 20231, Indonesia