top of page
Redaktur: Audri Rianto

Keistimewaan Udang Lipan dan Peluang Usahanya di Indonesia


Indonesia merupakan negara yang memiliki beragam jenis udang. Namun, yang paling populer di masyarakat saat ini adalah udang vaname, udang windu dan udang galah. Ketiga udang tersebut juga merupakan udang yang paling banyak dibudi daya oleh masyarakat.

Namun, ada satu udang yang masih terdengar asing di masyarakat, udang tersebut adalah udang lipan. Walaupun asing di masyarakat Indonesia, tapi udang lipan memiliki prospek ekspor yang besar.

Sumber: realmonstrosities.com

Keistimewaan Udang Lipan

Keistimewaan udang lipan dibanding udang lainnya ialah udang ini sangat mudah untuk dibudi dayakan. Jika biasanya budi daya udang dimulai dari larva, maka tidak dengan udang lipan. Diketahui, untuk membudi daya udang lipan, anda hanya perlu tangkapan udang dewasa, yang kemudian sudah bisa langsung dibudi dayakan.

Namun, untuk menangkap udang lipan di lautan tergolong cukup sulit. Karena habitat alami dari udang lipan adalah kawasan perairan yang memiliki cukup banyak karang, terumbu karang serta batuan granit.

Kandungan gizinya juga tergolong sangat kaya. Bahkan udang lipan juga dicap sebagai makanan laut sangat bergizi, karena mengandung asam lemak omega 3, vitamin B12, dan juga niacin. Udang lipan juga dikenal mengandung banyak asam amino seperti asam gulamat, asam aspartat, lysine, arginine, dan lainnya.

Fisik dari udang lipan juga memiliki keunikan tersendiri, salah satunya terletak di matanya yang dapat berputar 360 derajat. Udang ini juga memiliki duri-duri yang cukup keras, terutama pada bagian atas kepala dan antenanya. Warna kulitnya juga terlihat cukup cantik dengan warna cerahnya, seperti merah dan hijau.

Prospek Bisnis Udang Lipan

Bisnis udang lipan termasuk bisnis yang memiliki prospek cerah di Indonesia. Karena harga udang lipan termasuk cukup mahal di pasaran, dan yang lebih mengagumkannya lagi adalah udang lipan dijual bukan dengan takaran per kilo melainkan dijual per ekornya.

Tercatat bahwa udang lipan hasil tangkapan yang masih dalam keadaan hidup dihargai sekitar Rp 10.000 per ekornya untuk yang berukuran 7 inci. Untuk yang berukuran 8 inci atau tipe B memiliki harga yang lebih mahal, yaitu Rp 25.000 per ekor. Udang lipan bertipe A dengan ukuran 9 inci mencapai Rp 75.000 per ekor dan yang bertipe AA dengan ukuran 10 inci dihargai Rp 125.000 per ekor.

Biasanya, udang lipan dari Indonesia diekspor ke luar negeri, seperti Malaysia, Hongkong dan Tiongkok. Ketiga negara tersebut dikenal dengan permintaan udang lipan yang paling banyak.

Dengan begitu, bisnis udang lipan merupakan bisnis yang masih segar dengan keuntungan yang besar.

Baca Juga:

1.676 tampilan

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page