top of page
Redaktur: Audri Rianto

Hewan Laut yang Mengandung Kolesterol Tinggi


Jika anda memiliki riwayat kolesterol tinggi, maka anda wajib untuk menjaga asupan makanan anda. Makanan dari olahan daging, berminyak, serta makanan laut atau seafood sebaiknya anda hindari.

Seafood dikenal sebagai makanan yang penuh akan nutrisi sehingga sangat baik jika dikonsumsi. Namun, beberapa hewan laut bahan baku seafood tercatat memiliki kandungan kolesterol tinggi.

Sumber: wideopeneats.com

Berikut ini beberapa hewan laut yang mengandung kolesterol tinggi yang sepatutnya anda hindari atau kurangi tingkat konsumsinya.

Udang

Banyak orang menyukai udang karena rasanya yang enak serta kandungan nutrisinya yang baik bagi kesehatan. Tapi, memakan udang secara berlebihan dan dalam jumlah banyak sekaligus dapat berakibat buruk bagi kesehatan anda.

Hal ini dikarenakan udang memiliki kandungan kolesterol yang tinggi. Tercatat bahwa dalam 15 ekor udang berukuran besar, terkandung sekitar 155 mg kolesterol.

Kepiting

Kepiting juga termasuk ke dalam hewan dengan tingkat kandungan kolesterol yang tinggi. Kandungan kolesterol kepiting adalah 71 mg per 3 onsnya. Walaupun tidak lebih tinggi dari udang, tetap saja tingkat konsumsi kepiting harus dibatasi terutama bagi anda yang memiliki riwayat kolesterol tinggi.

Lobster

Kandungan kolesterol lobster adalah 61 mg per 3 ons. Jumlahnya cukup jauh di bawah udang dan kepiting. Namun, tetap saja kandungan kolesterol tersebut masih terbilang tinggi.

Kerang dan Tiram

Hewan laut selanjutnya yang memiliki kandungan kolesterol tinggi adalah jenis kerang-kerangan. Pada 6 tiram ukuran besar atau 19 kerang ukuran kecil mengandung sebanyak 58 mg kolesterol.

Kerang dan tiram mungkin saja bisa menjadi pilihan anda untuk menyantam hidangan seafood atau makanan laut, namun tetap saja jangan mengonsumsinya secara berlebihan.

Tips lain dalam pengolahan hewan laut agar tidak menambah kadar kolesterolnya adalah dengan menghindari memasak menggunakan minyak dan mentega. Gunakanlah metode memasak dengan cara direbus agar lebih aman.

Baca Juga:

771 tampilan

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page