top of page
Redaktur: Yos Mo

Ciri-ciri Ikan Segar yang Aman Dikonsumsi


Ikan merupakan produk konsumsi yang mudah rusak dan busuk. Apabila ikan segar tidak dimasukkan ke dalam lemari es lebih dari 24 jam, ikan sudah tidak layak dikonsumsi.

Tubuh ikan memiliki kadar air yang tinggi dan pH tubuh mendekati netral, sehingga tubuh ikan jadi media yang baik dalam pertumbuhan bakteri pembusuk maupun organisme lain.

Setelah ikan mati, berbagai proses perubahan fisik, kimia, dan organoleptik berlangsung cepat dalam tubuh ikan yang mengarah ke pembusukan.

Ikan segar yang aman dikonsumsi

Sebagai konsumen produk ikan, Anda harus lebih berhati-hati untuk memilih ikan di pasar. Masih ada ditemukan penjual licik yang memberi bahan pengawet berbahaya seperti formalin dan boraks terhadap ikan, agar ikan yang belum terjual tidak cepat membusuk.

Ciri-ciri ikan segar yang aman dikonsumsi dapat dilihat secara kasat mata.

Ikan segar yang dijual di tempat terbuka biasanya dikerubungi oleh lalat. Jika tidak dikerubungi lalat, Anda boleh curiga terhadap kesegaran kondisi ikan.

Ikan segar yang aman dikonsumsi kondisi dagingnya elastis, sisik mengkilat dan melekat kuat. Mata ikan segar tampak jernih mengkilap, dan bola mata cembung.

Insang ikan tampak merah segar. Apabila insang ikan sudah merah kecoklatan atau coklat keabu-abuan, Anda perlu curiga terhadap kondisi kesegaran dan kelayakan ikan sebagai bahan makanan.

BACA JUGA INFORMASI TERKAIT

cooler box penyimpanan ikan segar

Hubungi Customer Sales Representative kami di

Indah Sari Windu Medan: Jl. Sutomo No. 560, Medan, Sumatera Utara, 20231, Indonesia Surabaya: Pergudangan Tanrise Westgate Diamond, Blok B-16, Wedi, Gedangan, Sidoarjo 61254, Indonesia Telp: 061 4571 224

Up. Cherrie Gisela

0812 6083 0602

405 tampilan

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page